15 Menit Efektif ke Dokter

Menurut penelitian, check-up kesehatan ke dokter hanya membutuhkan waktu 15 menit saja. Apa saja yang dilakukan dalam 15 menit tersebut?

Menit ke 1-2
Perawat akan melepaskan baju anak Anda kemudian menimbang dan mengukur anak Anda.

Menit ke 3-7
Dokter akan menanyakan bagaimana kebiasaan makan, tidur, dan buang air besar, apa yang sering anak Anda lakukan untuk mengetahui kesehatannya dan perkembangannya.

Menit ke-8
Dokter akan mulai memeriksa tubuh anak Anda. Mulai dari kepala, telinga, mata, hidung, dan tenggorokannya.

Menit ke-9
Dokter akan memeriksa leher, nodus limfa, jantung, dan paru-parunya.

Menit ke-10
Dokter akan menguji tulang abdomen, bising usus, hati untuk mengetahui ukuran dan kondisinya

Menit ke-11
Dokter akan mengecek tangan, kaki, dan tulang pinggul, mengukur refleksitivitasnya dan menguji alat kelamin mereka.

Menit ke-12-14
Dokter akan menguji penglihatan, pendengaran, air seni, kulit, dan darah sesuai dengan umur anak Anda.

Menit ke-15
Dokter telah selesai melakukan pemeriksaan, pastikan Anda telah menanyakan pertanyaan yang ingin Anda tanyakan ke dokter.

Baca juga: Cara Cerdas Pilih Dokter Anak

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia