Ancaman di Balik Terlalu Lama Duduk

Hati-hati Ma, ternyata mereka yang lebih sering menghabiskan waktu untuk duduk akan memperpendek umur.

Penelitian di Amerika Serikat terhadap lebih dari 167 ribu penduduk dewasa berkesimpulan harapan hidup orang Amerika jadi 2 tahun lebih lama jika waktu yang dihabiskan dengan duduk dikurangi menjadi 3 jam sehari.

Jika ditambah dengan mengurangi waktu nonton televisi hingga hanya 2 jam per hari, harapan hidup meningkat lagi 1,4 tahun lebih lama.

Bagaimana dengan kita, ya? Selain bekerja, kita juga terpaksa banyak duduk karena sering terjebak kemacetan berjam-jam. Kalau begitu Ma, sering-seringlah bermain bersama anak Anda, mengejar-ngejar anak yang aktif juga jadi olahraga buat kita, kok Ma.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia