Kondisi Kulit Semasa Hamil

Semasa hamil muncul bercak-bercak berwarna gelap di wajah? Jangan khawatir, Ma, Kondisi kulit bisa berubah saat hamil, seperti muncul garis-garis gelap di perut, spider veins di tangan, dada, leher, dan wajah, juga bintil-bintil di kulit (bits of skin/skin tags) di area payudara, ketiak, atau leher.

Penyebabnya, tubuh Anda memproduksi lebih banyak melanin, menyebabkan bercak-bercak berwarna gelap di kulit. Peningkatan produksi darah adalah penyebab munculnya spider veins. Dan, bintil-bintil pada kulit disebabkan oleh hormon.

Cara mengatasinya, bercak dan spider veins biasanya memudar pascakelahiran, walaupun mungkin tidak hilang seluruhnya. Gunakan sunblock untuk meminimalkan warna gelap dan tutupi spider veins dengan make up, jika perlu. Dokter kulit bisa menghilangkan bintil-bintil kulit jika Anda merasa itu mengganggu (tentu setelah melahirkan).


 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia