Anak Pemilih Makanan

Setiap anak pasti memiliki sifat yang berbeda-beda, dan memiliki kesukaan yang juga berbeda-beda, seperti adik dan kakak yang memiliki kesukaan yang berbeda, mulai dari cara berpakaian, mainan kesukaan, hingga makanan kesukaan.

Jika anak pilih-pilih makanan pasti mama pusing bukan kepayang. “Aku nggak suka sayur. Aku nggak mau makan sayur”. Kalau anak sudah mengungkapkan ketidaksukaannya pasti Mama yang kelimpungan.

Tapi, jangan khawatir, cara-cara berikut ini dapat diterapkan pada si pemilih makanan:

“Cara ini tak pernah gagal membuat anak mau makan sayuran (meski ia tak suka sayur!): Suapi dia di saat lagi asyik main games kesukaannya!” -Arum Fitria, via Fan Page Facebook Parenting Indonesia

“Anak picky eater harus diajak terlibat dalam pemilihan makanan. Anda bisa mengajaknya belanja bahan makanan, atau menghias piringnya dengan sayuran.” —Dr. Samuel Oetoro, SpGK, ahli gizi

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia