Mampu memecahkan masalah

Kejutan! Anak Anda sekarang bukan anak kecil lagi meskipun masih tetap anak-anak. Banyak perubahan yang perlu Anda sadari dan sikapi dengan bijak. Selain secara fisik, mereka juga berubah dalam kemampuan berpikir. Menurut Myrna B. Shure, Ph.D., seorang peneliti dan pakar perkembangan anak, di rentang usia ini anak-anak mengalami lompatan besar dari segi kemampuan intelektual. Mereka mulai berpikir secara logis. Anak dapat menalar dan mengorganisir pemikiran sehingga dia dapat memecahkan masalah secara mandiri. Di waktu bersamaan mereka mulai memahami konsekuensi dari tindakan mereka sendiri dan mulai mempertimbangkan isu moral dan etika. 

Kendati anak secara alamiah mengalami perubahan yang membuat mereka mampu memecahkan masalah secara mandiri, mereka tetap membutuhkan bimbingan Anda sebagai orangtua agar mampu membuat pilihan keputusan yang benar. 

Bagaimana cara membimbing mereka? Myrna memaparkan suatu pendekatan yang melibatkan 5 keterampilan sebagai modal anak memecahkan masalah:

  • Memahami perasaan dan pikiran orang lain. Ini dapat mebuat anak menghargai perbedaan perasaan dan pikiran setiap orang.
  • Memahami motif. Anak belajar memahami bahwa setiap tindakan yang dilakukan orang pasti punya motif tersendiri.
  • Menemukan banyak alternatif solusi. Ini mendorong anak untuk melihat semua pilihan yang ada.
  • Memikirkan konsekuensi. Ini mengajarkan anak untuk berpikir ke depan.
  • Melakukan perencanaan. Ini melatih anak untuk mengantisipasi hambatan yang akan ditemui.

PAR 0308

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia