Mengorek Rahasia Anak

Topik pembicaraan yang selama ini terpendam memang menjadi salah satu hal yang biasanya terungkap saat menghabiskan waktu hanya bersama anak. Mama bisa dengan mudah mendapati kisah, ungkapan ekspresi, ataupun perilaku yang tidak biasanya ditemukan dalam keseharian anak.
 
Fanny Meilana (37), mama dari dua putri yang bekerja di perusahaan periklanan, pernah mengalaminya ketika ia sedang menghabiskan waktu berdua dengan putrinya, Andrea (6). “Waktu itu saya sedang jalan-jalan di mal berdua dengan si bungsu Andrea. Katika kami singgah untuk makan, dia cerita tentang suatu hal yang membuatnya sedih akhir-akhir ini.

Begitu sedihnya, Andrea sampai bercerita sambil menangis. Saya terkejut melihatnya, karena tidak biasanya ia seperti itu. Pelan-pelan, saya tanyakan penyebabnya. Ternyata beberapa waktu lalu dia sedang bertengkar dengan sahabatnya, Nara. Setelah pertengkaran itu, Nara tidak masuk sekolah cukup lama, sehingga Andrea kepikiran terus, mengira Nara masih marah padanya,” kisah Fanny.

Bukan hanya pada anak yang sudah besar, curhat tentang hal-hal yang sebelumnya tak terungkap juga bisa terjadi pada anak-anak yang lebih kecil. Misalnya seperti yang dialami Ferina Oktarini (32), mama dari dua orang putra yang bermukim di Cibubur. “Sudah beberapa bulan belakangan ini, putra sulung saya, Ammar (4), menolak makan sayur.

Selama ini, saya kira arena dia tidak suka dengan rasanya. Penyebab sebenarnya baru terungkap ketika kami ngobrol sepulang dari kolam renang. Ternyata, dia tidak mau makan sayur karena takut tersedak! Rupanya dia pernah mengalaminya ketika makan kangkung. Setelah itu, saya selalu memberikan sayur dalam bentuk potongan kecil kepada Ammar. Syukurlah, meski masih sering menolak, dia mulai mau mencicipi sayur lagi,” kata Ferina.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia