Tak Naik Kelas, Mengulang atau Pindah Sekolah?

Ketika anak tidak naik kelas, biasanya orang tua dihadapkan pada pilihan apakah anak akan mengulang di tingkat yang sama, atau pindah sekolah yang bobotnya lebih ringan dan anak tetap naik kelas.

Manakah yang sebaiknya dilakukan? Menurut Psikolog, Ratih Ibrahim, “Pilihan tersebut bisa diambil berdasarkan penyebab anak tidak naik kelas. Bila penyebabnya adalah gaya belajar atau anak memiliki kebutuhan khusus sehingga tidak bisa menyesuaikan diri dengan metode belajar di sekolah tersebut, mencari sekolah baru adalah jalan keluar yang baik.

Misalnya, anak dengan ADHD lebih cocok bersekolah di sekolah dengan kurikulum internasional. Di sekolah ini, anak tidak melulu duduk diam mendengarkan guru, tetapi diberi banyak kesempatan untuk membuat proyek, tugas kelompok dan studi pustaka.”

Ratih menambahkan, bila anak tidak naik kelas karena pergaulan di sekolah yang tidak sehat, misal ia di-bully sehingga sangat takut sekolah, anak dikucilkan oleh teman-temannya, atau guru-gurunya sangat kolot dan galak, pindah sekolah bisa menjadi pilihan.

“Ada syaratnya, ya, Ma, Anda betul-betul harus mencari tahu bagaimana anak ketika bersosialisasi dengan teman sebaya serta bagaimana guru-guru di sekolah tersebut menangani muridnya,” katanya.

Bagaimana bila anak tidak naik kelas karena malas atau hanya mencari perhatian orang tua? Sebaiknya ia tetap di sekolah yang lama. Dalam hal ini, orang tua harus lebih banyak memperhatikan dan mengenal anak, serta lebih banyak berinteraksi dengan guru untuk memantau perkembangan anak.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia