Cara Siasati Anak Suka Masukkan Benda ke Mulut


Anak saya (2 tahun) suka sekali memasukkan aneka benda ke dalam mulutnya, mulai dari mainan, uang logam, bahkan batu. Apa yang harus saya lakukan? - Rosa M, Bogor

Dr. Bernie Endyarni Medise, SpA(K), MPH. Dokter Spesialis Anak dari IDAI Jaya:
Anak usia 2 tahun memang sedang memasuki fase oral, yaitu fase ketika ia mulai memasukkan semua benda ke dalam mulutnya. Tak perlu melarangnya, Ma. Sebenarnya, ini merupakan cara bagi si kecil untuk bereksplorasi. Namun jika cara ini membuat Anda khawatir, carilah cara lain yang memungkinkan si kecil bereksplorasi dengan aman. Misalnya, pastikan lingkungan di sekitar si kecil aman dan terbebas dari benda-benda kecil yang berisiko tertelan, membuatnya tersedak atau sakit (misalnya kelereng, kacang, benda tajam, dan makanan kadaluarsa). Selain itu, pastikan juga Anda selalu mencuci bersih semua mainan dan benda-benda yang biasa ia masukkan ke dalam mulut dengan sabun atau cairan pembersih yang aman.

Foto: 123rf

Baca juga : Gangguan Mulut Saat Gigi Bayi Tumbuh

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia