Alive, Resto Ramah Keluarga di Yogyakarta

Yogyakarta selalu punya segudang cerita. Baik seni maupun kuliner, setiap sudutnya seolah menarik untuk dikulik. Terbukti dengan melesatnya berbagai pertumbuhan area kuliner dengan konsep unik.

Alive termasuk salah satunya. Salah satu spot ramai di daerah Timoho ini, tak hanya menjadi magnet karena tampilannya yang menarik, berbagai kalangan dan usia juga tampak mendatangi restoran bertingkat tiga yang berdiri sejak 1 Juni 2013 lalu.

Didominasi oleh suasana kayu hangat dengan penerangan temaram, tiap lantai Alive didesain dengan konsep yang berbeda-beda, seperti area taman yang cocok untuk berkumpul bersama keluarga pada lantai dasar, lantai dua dengan desain yang lebih akrab untuk berkumpul bersama teman, atau area rooftop yang romantis. Konsep ini memang sengaja disesuaikan dengan suasana kesukaan masing-masing anggota keluarga, yang memang keseluruhannya merupakan pendiri Alive.

Tampilan menu pun dibuat tidak kalah unik. Dibuat menyerupai passport, cap-cap negara diganti dengan photo lebih dari 50 makanan dan minuman. “Karena menurut kami berpergian sambil menyantap hidangan lezat, selalu menjadi alasan keluarga untuk tetap hidup” ujar Susianty Darlius, General Manager Alive  sambil tertawa.  

Sebagai pembuka, disajikan irisan jamur tiram putih digoreng hingga renyah dengan saus asam manis pedas khas Thailand. Disajikan dengan porsi yang tidak berlebihan, hidangan ini terasa pas sebagai pembuka untuk melanjutkan petualangan rasa.    

Roasted Chicken hadir sebagi menu berikutnya. Potongan ayam yang dimarinasi selama 3 hari, sukses menghantarkan rasa bumbu hingga ke permukaan dalam ayam.  Pipilan jagung yang sebelumnya dicacah halus,dimasukkan ke dalam mashed potato, jadi sensasi yang menarik kala disantap. Jika ingin menikmati menu yang sedikit berat, Mie dari Yamien Panda yang sudah mempunyai 6 cabang di Jogja, juga tersedia di sini. 

Temani santap Anda dengan “jasuke” atau jagung susu keju versi baru, ditemani dengan satu scoop es krim vanilla yang lembut. Manis dan creamy dalam satu suapan, seolah langsung membangkitkan energi seketika. Sungguh cita rasa yang menyenangkan!


Alamat: Jl. Timoho No. 49 A, Yogyakarta.
Telp: 0878-0808-0240
Jam buka: 11.00-24.00 WIB.
Harga*): Rp15.000-Rp165.000.
Suasana: Kasual dengan interior kayu minimalis.



Foto: Instagram: @alivedining

(Sumber: www.femina.co.id)

Baca juga:
Tips Memilih Tempat Makan Untuk Anak

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia