Benarkah Susu UHT Tanpa Pengawet?

Foto: Fotosearch
Menurut 56,99% orang tua, susu cair UHT tidak menggunakan bahan pengawet. Data ini berdasarkan polling dari 279 komunitas orang tua di www.parenting.co.id. Apakah benar susu UHT tanpa bahan pengawet?
 
Memang, banyaknya produk pangan yang mengandung bahan pengawet, tentunya tidak sedikit membuat para mama khawatir saat memilih makanan dan minuman untuk anak. Namun yang perlu Anda tahu, susu cair UHT tidak mengandung pengawet dan dapat bertahan lama (dengan masa kadaluarsa selama 10 bulan). Kok bisa, ya? Bisa, Ma, ini penjelasannya.

Susu cair UHT diproses dengan teknologi UHT dan dikemas dalam kemasan aseptik. Kemasan aseptik menggunakan 6 lapisan pelindung yang akan menjaga susu dalam kondisi kedap udara dan kedap cahaya agar bakteri dan kuman tidak bisa masuk. Teknologi inilah yang membuat susu cair UHT dapat bertahan lama tanpa bahan pengawet dan tanpa harus disimpan di kulkas, selama kemasan belum dibuka.

Teknologi UHT (Ultra High Temperature) itu sendiri merupakan salah satu teknologi pemrosesan susu. Melalui proses UHT, susu dipanaskan dengan suhu tinggi (137 - 140°C) untuk mematikan semua bakteri yang ada dalam susu. Proses ini juga dilakukan dalam waktu singkat (4 detik) untuk mempertahankan nutrisi alami yang ada dalam susu agar tidak hilang selama proses pemanasan.

Hasilnya, melalui proses ini, nutrisi alami susu cair tetap terjaga sehingga tidak diperlukan penambahan vitamin atau mineral apapun ke dalam susu setelah proses pemanasan. Kombinasi teknologi UHT dan kemasan aseptik inilah yang mampu menghasilkan susu cair UHT tanpa bahan pengawet yang dapat disimpan dalam waktu lama dan tidak perlu disimpan di lemari pendingin

Jadi, tak perlu khawatir lagi kan, Ma?

Foto: Fotosearch
 
WEBTORIAL




 

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia