Resep: Salty Hashbrown Waffles


BAHAN:

2 sdm mentega tawar, lelehkan
300 g hash brown potato beku, siap pakai
150 g daging ham, potong dadu
200 g keju cheddar parut
6 telur ukuran besar, kocok
3 siung bawang putih, cincang
2 sdm daun peterseli cincang
½ sdt daun thyme kering
¼ sdt paprika bubuk/smoked paprika
½ sdt garam
½ sdt merica

CARA MEMBUAT:
  • Siapkan cetakan waffle, pasang pada suhu medium. Sapukan mentega cair pada seluruh permukaan cetakan. Sisihkan.
  • Dalam mangkuk besar, campurkan hash brown, daging ham, keju, telur, bawang putih, peterseli, thyme dan bubuk paprika. Tambahkan garam dan merica, aduk rata.
  • Isi cetakan waffle dengan adonan hash brown, tutup cetakan lalu masak hingga berwarna kecokelatan dan renyah, sekitar 4-5 menit.
  • Sajikan selagi hangat dengan pelengkap salad sayuran.

HOMEMADE HASH BROWN
Anda bisa membuat hash brown sendiri, cara membuatnya pun terbilang mudah. Caranya, siapkan 3 buah kentang ukuran besar, cuci bersih lalu kupas. Parut kentang menggunakan parutan kasar. Hilangkan air berlebih dengan diperas. Cetak kentang berbentuk pipih, sisihkan. Panaskan 3 sdm minyak, goreng kentang hingga berwarna kecokelatan pada kedua sisinya.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia