Porsi Ideal Makanan Sekali Santap

Berhubung panduan yang diberikan oleh pakar nutrisi sering kali hanya tersedia dalam format takaran berat, tak sedikit Mama yang kesulitan menakar seberapa banyak makanan yang semestinya diberikan kepada anak (siapa, sih, yang tahu daging seberat 100 gram itu bentuknya seperti apa?) untuk sekali makan.

Supaya Anda tidak bingung (dan tidak perlu bolak-balik mengecek timbangan), berikut cara mudah untuk memperkirakannya. Jumlah makanan dalam sekali makan itu setara dengan:

- 1/2 cangkir buah atau sayuran = sebesar mouse komputer

- 1,5 ons keju = 2 butir baterai persegi ukuran 9 volt

- 1 ons atau seiris roti = 1 buah CD

- 1 cangkir sereal = 1 bola baseball

- 2-3 ons daging = seukuran kotak kartu mainan

- 1 cangkir susu = 1 karton susu ukuran kecil

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia