Stop Bandingkan Diri di Media Sosial

Apakah diam-diam dalam hati Anda jadi membandingkan kesejahteraan diri sendiri dengan teman-teman Anda ketika melihat postingan foto teman teman di social media? Wajar kok Ma, manusiawi kalau seseorang selalu ingin tahu di mana posisinya dalam hal kekayaan, penampilan, kesuksesan sehingga sering membandingkan diri dengan orang lain.

Tapi kalau gara-gara membandingkan diri itu Anda jadi stres atau minder ya nggak sehat juga, Ma. Jadi kalau Anda sadar sedang membanding-bandingkan diri dengan teman-teman sosial media Anda, ingatlah beberapa hal berikut:
  • Anda tidak tahu berapa jumlah uang di rekening bank teman Anda. Seorang teman menampilkan gaya hidup mewah di social media, tapi bisa saja itu didapat berkat kartu kredit dan hutang.
  • Kalaupun teman Anda memang sukses dan bergaya hidup mewah, di social media Anda kan tidak melihat kerja keras, perjuangan dan pengorbanannya untuk bisa mendapat kesuksesan financial.
  • Perjalanan hidup teman Anda adalah milik mereka, Anda punya perjalanan hidup sendiri.
  • Yang ditampilkan di social media adalah ‘versi terbaik’ dari kehidupan seseorang, jadi persepsi Anda terhadap kondisi finansial teman bisa saja salah.
  • Biarkanlah beberapa hal dalam hidup Anda tidak ‘terumbar’ di social media, jadi Anda tidak merasa mesti selalu menampilkan citra bahwa kondisi finansial Anda selalu sejahtera. Kalau ingin mengunggah foto-foto liburan keluarga lakukan saja, tapi kalau dilengkapi dengan status yang lebay ujung-ujungnya nanti Anda terpaksa mengeluarkan dana yang berlebihan guna mempertahankan pencitraan.
  • Yang bisa Anda ubah adalah situasi hidup Anda sendiri. Jadi daripada mengukur kesuksesan financial keluarga Anda dengan membanding-bandingkannya terhadap kondisi financial orang lain, ukurlah dengan cara dimana Anda bisa merasa punya control terhadap keuangan Anda, misalnya dengan mematuhi budget yang disisihkan untuk tabungan dan untuk konsumsi. Kedisiplinan mematuhi budget merupakan indicator yang lebih efektif untuk mengukur kesuksesan financial daripada membandingkan dengan status teman di media sosial.

Kalau semua cara di atas gagal dan Anda tetap merasa stress karena iri akan perjalanan liburan keluarga teman-teman Anda ke luar negeri, mungkin sudah waktunya menonaktifkan akun  media social Anda.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia