Jenis Sepatu Aman Bagi Ibu Hamil


Inilah bentuk dan model dari sepatu yang aman dan nyaman untuk ibu hamil:

1. Sepatu Kasual
Hal pertama yang Anda sadari ketika memakai sepatu ini adalah betapa ringan dipakai. Setelah berjalan beberapa langkah, hal lain yang Anda sadari adalah betapa nyamannya. Anda akan lupa rasa sakit di pergelangan kaki akibat sepatu yang tidak tepat, dan merasa mampu berjalan jauh.

2. Sepatu Kerja
Jika jenis pekerjaan menuntut Anda untuk banyak berjalan dan berdiri, memilih sepatu yang nyaman sangatlah penting. Sepatu yang terbuat dari kulit asli tidak hanya membuat kulit Anda lebih terlindungi, tetapi juga tahan lama. Meski terlihat maskulin, sepatu ini membuat Anda lebih fokus pada pekerjaan dibanding memikirkan kaki yang pegal seharian.

3. Sepatu Atletik
Wanita hamil yang tidak memiliki keluhan penyakit dianjurkan untuk melakukan latihan fisik ringan minimal 30 menit per hari. Pilihlah sepatu atletik yang mendukung gerakan Anda sekaligus meminimalkan tekanan pada tubuh.

4. Sepatu Sandal
Jika Anda mengalami kaki bengkak, pilihlah alas kaki yang memliki lubang keluar masuk udara. Sepasang sepatu sandal yang baik dapat mencegah kaki semakin bengkak dan sakit saat dipakai.

5. Sandal Ortopedik
Tidak seperti kebanyakan sandal, sandal ortopedik menyangga busur pada kaki. Hasilnya, rasa sakit pada pergelangan kaki berkurang. Bagian solnya memiliki kekuatan ekstra menarik, jadi tidak licin. Bisa dipakai di pantai, juga berbelanja.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia