Ancaman di Balik Asupan Garam Berlebih


Tahukah Anda? Bukan cuma bisa mengakibatkan peningkatan tekanan darah, konsumsi garam berlebihan juga meningkatkan risiko penyakit keropos tulang atau osteoporosis. Berdasarkan hasil survey yang dilakukan terhadap lebih dari 3 ribu responden di London, Inggris, wanita yang sehari-harinya mengonsumsi sodium (garam) dalam jumlah banyak dinyatakan memiliki angka tekanan darah yang tinggi serta mengalami penurunan mineral tulang jauh lebih pesat dibandingkan wanita yang mengonsumsi garam dalam jumlah rendah.

Mengapa bisa demikian? Menurut Dr. Francesco Cappuccio, kepala peneliti dari St. George’s Hospital, Inggris, konsumsi garam berlebih bisa mengakibatkan peningkatan tekanan darah, yang akan meningkatkan kerja ginjal untuk mengeluarkan kalsium melalui urin. “Kabar buruknya, kehilangan mineral kalsium dari dalam tubuh ini akan digantikan dengan kalsium dari tulang.

Jika hal ini terus berlangsung dalam jangka waktu lama, massa tulang akan berkurang, sehingga tulang menjadi mudah keropos. Ini jelas ancaman serius, terutama bagi wanita berusia di atas 35 tahun, yang massa tulangnya mengalami penurunan secara alamiah,” jelas Dr. Cappuccio. Cara mengatasinya? Kurangi penggunaan garam dalam makanan sehari hari (batas maksimal konsumsi sodium pada orang dewasa adalah 2300 mg per hari, setara dengan 5 gram atau 1 sendok teh garam), makan banyak sayuran dan buah yang mengandung potasium—seperti pisang, tomat, dan jeruk, dan batasi konsumsi makanan instan dan makanan siap saji yang biasanya mengandung banyak sodium.

Foto : TPG News

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia