Bermain Pasir di Pantai Papuma - Jember


Selain bermain air dan menggali pasir, anak juga bisa naik banana boat di Pantai Papuma, Jember. Perahu wisata bisa disewa seharga Rp25.000/ orang. Pantai Papuma juga dihiasi bebatuan karang yang menjulang. Saat air laut surut, Anda bisa mengajak anak berdiri di bebatuan karang. Hati-hati dan tetap menggunakan alas kaki, karena bebatuan karangnya tajam. Di pantai ini, tersedia kamar mandi untuk berbilas. Di sekitar pantai, ada pelelangan ikan dan rumah makan. Anda bisa membeli ikan bakar dan minum es kelapa muda yang segar seharga Rp10.000 – Rp75.000.

WAKTU TERBAIK: Maret – Oktober.

TEMPAT MENGINAP: Anda bisa memilih hotel di kota Jember atau menyewa vila yang dikelola PERHUTANI, tak jauh dari pantai Papuma seharga Rp250.000 - Rp600.000/malam. Bila ingin mengajak anak berkemah, tersedia camping ground.

MENUJU KE SANA? Pesawat: Jakarta - Surabaya (disambung jalan darat selama 6 jam). Atau Jakarta – Malang (disambung jalan darat 3 jam). Kereta api: Jakarta – Jember. Anda harus menggunakan kendaraan pribadi atau menyewa kendaraan dari Jember seharga Rp350.000/hari untuk sampai pantai ini. Waktu tempuhnya sekitar 45 menit dan melewati bukit-bukit hutan jati.

Lokasi : (Tanjung Papuma, Desa Suberejo, Jember, Jawa Timur)

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia