Weekly Menu Planne

Supaya makanan anak bervariasi, coba buat kesepakatan dengannya dalam menyusun menu. Tuliskan dalam weekly menu planner cantik hasil kreasi sendiri.

Alat dan Bahan :
- karton duplex
- karton manila tebal
- kertas kado dengan motif pilihan si kecil
- kertas polos berwarna
- kertas HVS polos
- 10 jarum pentul
- kepingan magnet
- sticker huruf
- pita atau tali
- kertas renda/doily
- spray mount atau lem kertas
- gunting
- masking tape
- pembolong kertas dan karton
- stensil angka dan huruf
- spidol
- penggaris

Cara Membuat:
1. Alas
- Potong karton duplex untuk alas sesuai ukuran yang diinginkan.
- Lapisi bagian depan dan belakang duplex dengan kertas kado menggunakan spray mount atau lem.
- Lubangi bagian atas duplex dengan pembolong karton.

2. Isi
- Gambar tabel menu di atas kertas HVS. Mama bisa juga mengunduh dari internet dan mencetaknya.
- Perbanyak jumlah halaman isi sesuai keperluan.
- Lubangi bagian atas kertas dengan pembolong kertas.

3. Finishing Touch
- Gabungkan bagian isi dan alas, sesuaikan dengan bagian yang dilubangi.
- Ikat dengan pita atau tali.
- Hias bagian kosong dengan stiker huruf dan kertas renda/doily sesuai selera.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia