Resep Kue Klasik untuk Sajian Lebaran

Lebaran adalah momen di mana seluruh keluarga berkumpul. Di keluarga besar Mama, apa, sih,  sajian khas yang selalu menemani? Kue lapis dan kue pandan?

Nah, bila tahun ini Mama kebagian tugas untuk memasak di keluarga atau justru menjadi tuan rumah, resep berikut bisa menjadi panduan untuk menyajikan kue klasik istimewa bagi seluruh tamu yang berkumpul.

Lapis Legit

Membuat kue ini butuh kesabaran karena harus mengulang melapisi adonan beberapa kali.

 

Bahan

Adonan 1 :

  • 800 g kuning telur

  • 250 g gula halus
     

Adonan 2 :
Bahan basah :

  • 400 g mentega dingin

  • 275 g margarin

  • 40 g susu kental manis

  • 4 g spekuk bubuk

  • ½ sdt garam

  • ½ sdt vanila esens

  • ¼ sdt pewarna makanan kuning telur

Bahan kering, campur :

  • 75 g tepung terigu protein rendah

  • 45 g susu bubuk full cream
     

Cara Membuat 

  1. Buat adonan A dengan cara kocok semua bahan menggunakan mikser berkecepatan tinggi hingga pucat dan mengembang. Tuang ke dalam wadah besar. Sisihkan.

  2. Buat adonan B dengan cara kocok mentega dan margarin menggunakan mikser berkecepatan sedang. Masukkan sisa bahan basah sambil dikocok terus hingga rata dan lembut.

  3. Masukkan bahan kering, aduk lipat menggunakan spatula hingga rata.

  4. Ambil sedikit adonan A, campur ke dalam adonan B. Aduk lipat hingga rata. Lalu, tuang kembali ke dalam wadah adonan A. Aduk lipat hingga rata. Sisihkan.

  5. Lapisi loyang ukuran 22 x 22 x 7 cm dengan kertas roti. Panaskan loyang dalam oven panas 200o C selama 15 menit. Keluarkan loyang, tuang 100 g adonan, ratakan hingga seluruh pemukaan loyang tertutup.

  6. Panggang dalam oven panas api atas hingga kecokelatan (8 menit). Keluarkan. Tuangi kembali dengan 100 g adonan dan panggang kembali. Ulangi proses serupa pada sisa adonan. Untuk lapisan terakhir, adonan harus sedikit lebih banyak.

  7. Saat pemangganan lapisan terakhir usai, apabila pinggiran kue masih terlihat basah, panggang kembali dalam oven api bawah 180o C selama 15 menit.

  8. Keluarkan kue dari loyang. 

 

Tip : 

  • Kue lapis legit lebih enak disantap sehari setelah dibuat. Lebih lembut dan lebih lembap.

  • Trimming potong keempat sisi samping kue agar tampilannya lebih rapi.
     

 

Pandan Chiffon Cake

Chiffon cake memiliki tekstur yang lebih lembut daripada bolu kukus biasa. Warna hijaunya senada dengan warna khas idul fitri. Dikreasikan dengan buttercream agar lebih menarik.

 

Bahan

Bahan kering :

  • 160 g tepung terigu protein rendah

  • 40 g gula kastor

  • 10 g tepung maizena

  • 10 g susu bubuk

  • 1 sdt baking powder

  • ½ sdt garam
     

Bahan basah:

  • 6 butir kuning telur

  • 50 g santan

  • 50 g air daun suji

  • 1 sdt perisa pandan

  • 60 g minyak sayur
     

Adonan putih telur:

  • 6 butir putih telur

  • 1 sdt cream of tartar

  • 180 gr gula kastor
     

Swiss Meringe Buttercream

  • 250 g gula pasir

  • 125 g putih telur

  • 250 g mentega dingin, potong-potong

 

Gula Malaka, masak hingga larut dan mendidih :

  • 100 g gula merah

  • 100 g air

  • 50 g krim kental

  • 1 lembar daun pandan

 

Cara Membuat

  1. Panaskan oven 170o C. Siapkan loyang chiffon cake diameter 20 cm. Alasi dasarnya dengan kertas roti, jangan dioles mentega.

  2. Campur semua bahan kering, aduk menggunakan whisk. Masukkan semua bahan basah, aduk  hingga rata. Sisihkan.

  3. Buat adonan putih telur dengan mengocok putih telur menggunakan mikser hingga berbusa. Masukkan cream of tartar, dan gula secara bertahap sambil dikocok terus hingga kaku.

  4. Masukkan 1/3 adonan putih telur ke dalam adonan tepung. Aduk lipat menggunakan spatula. Ulangi proses serupa pada sisa adonan putih telur dan aduk hingga rata.

  5. Tuang adonan ke dalam loyang.  Ketuk-ketuk loyang di atas meja agar udara yang terjebak dalam adonan keluar.

  6. Panggang dalam oven yang sudah panas selama 55 menit. Keluarkan. Balikkan loyang berisi cake. Diamkan hingga tidak panas.

  7. Buat buttercream dengan cara mencampur gula dan putih telur. Kocok menggunakan whisk sambil dipanaskan di atas panci berisi air mendidih (teknik au bain marie), hingga bersuhu 65o C – 70o C. Angkat.

  8. Kocok putih telur menggunakan mikser hingga kaku dan tidak panas. Masukkan mentega secara bertahap hingga lembut. Angkat. Simpan dalam kulkas.

  9. Setelah tidak panas, keluarkan cake dari loyang. Olesi permukaannya dengan buttercream. Hias dengan gula malaka. Sajikan

 

Resep diambil dari kerjasama Femina dengan Sugar World Academy

 

(Resep & Foto: Femina)

 


Topic

#ramadanparentingina #ramadanprana #ramadanbulanmulia #ramadan #puasaramadan #lebaran #idulfitri

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia