8 Makanan Kaya Nutrisi Untuk Anak (Part II)

Pastikan makanan yang dikonsumsi anak benar-benar kaya nutrisi. Baca makanan kaya nutrisi untuk anak sebelumnya di sini.

5. Kayu manis
Penelitian menunjukkan, rempah ini bisa membantu mengatur kadar gula darah, sehingga anak akan tetap tenang di pagi hari, kata Beller. Cara menyelipkannya dalam makanan anak: Taburkan di atas pancake, crepe, muffin, dan yogurt. “Anak saya bahkan sangat menyukai kayu manis yang ditaburkan pada berondong jagung,” tutur Beller.

Cara lain adalah masukkan kayu manis ke dalam minuman cocoa anak. Agar lebih asyik, kocok-kocoklah dengan shaker. Hmmmm... Nikmat! Juga, Anda bisa memasukkan kayu manis ke dalam kolak dan kue.

6. Kol
Sayur ini memiliki rasa yang ringan dan sedikit crunchy. Itu sebabnya mengapa anak-anak lebih  menyukainya ketimbang sayur berdaun hijau. Dan cruciferous vegetable, seperti kol, brokoli dan kale, mengandung phytonutrients yang bisa mengurangi risiko terkena beberapa jenis kanker dam mengoptimalkan kerja pencernaan. Zat ini juga membantu menghilangkan racun (toksik) dari tubuh dengan cara memicu lepasnya enzim yang bertugas untuk mengeluarkan berbagai racun.

Cara menyelipkannya dalam makanan anak: Buatlah coleslaw dengan mayonnaise rendah lemak. Bisa juga, Anda masukkan irisan kol dalam sop, mie kuah, gado-gado, dan orak-arik.

7. Basil
Daun ini mengandung seabrek antioksidan (vitamin A, C, dan K), zat besi, potasium, dan kalsium. Fungsinya? Membantu kerja pencernaan. Beberapa penelitian menunjukkan, basil bisa mengurangi deraan sakit kepala, kata Beller.

Cara menyelipkannya dalam makanan anak: Campurkan basil dalam olahan pasta. Si kecil tidak suka melihat sayuran berwarna hijau dalam makanannya? Mudah kok. Iris tipis-tipis, lalu selipkan basil dalam berbagai saus, sup, atau baso!

8. Salmon
Salmon banyak mengandung asam lemak omega-3. Selain menyehatkan jantung, asam lemak ini bisa memicu perkembangan otak, serta mencegah terjadinya depresi dan peradangan. Hanya saja, pastikan Anda memilih jenis salmon yang liar, karena lebih rendah kadar merkurinya dan lebih tinggi asam lemak omega-3nya.

Cara menyelipkannya dalam makanan anak: Padukan salmon dengan makanan favoritnya. Misalnya, sapukan bumbu teriyaki, serta sajikan sebagai burger atau 'teman' salad (iris tipis dan campurkan dengan mayonniase yang rendah lemak).

Baca juga: Jenis Buah Terbaik Untuk Bayi

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia