Perilaku Anak di Rumah & di Sekolah Berbeda?

Tiba-tiba ada surat peringatan atau “panggilan” ke sekolah akibat ulah anak yang sering membuat kegaduhan di kelas. Mama dan Papa pasti kaget, karena di rumah ia sering membantu, lembut, dan penurut. Sulit dipercaya bahwa dia bisa kasar dan sering berkelahi dengan temannya di sekolah. Apa yang terjadi dengannya ya?

Menurut Michele Santos Alignay, MA, konselor dan konsultan pengasuhan anak, ‘kepribadian ganda’ seperti itu memang bisa terjadi pada beberapa anak, ada kemungkinan anak sengaja melakukannya, tapi mungkin juga ia tak sadar melakukannya. Beberapa faktor penyebabnya antara lain:

1. Gaya pengasuhan yang salah. Terlalu banyak aturan dan terlalu dikekang akan membuat anak merasa tertekan dan tidak dapat menjadi diri sendiri. Kedisiplinan yang diterapkan terlalu keras dapat membuat anak jadi ‘bertingkah’ untuk Ia dapat menunjukkan dirinya.

2. Kurang perhatian. Orang tua yang terlalu sibuk dan jarang memperhatikan anak akan membuat anak mencari perhatian orang lain. Misalnya bertingkah nakal atau mem-bully anak yang lebih muda.

3. Harapan orang tua terlalu tinggi.
Tanpa sadar, orang tua seringkali punya harapan begitu tinggi terhadap anaknya. Misalnya, anak harus pintar main musik sementara sebenarnya anak kurang berminat pada musik. Anak akan tetap berusaha memenuhi harapan itu demi menyenangkan Mama Papa, padahal dalam hati ia ingin jadi anak yang berbeda dari harapan orangtuanya.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia