Karakter Anak Sesuai Urutan Lahir

Beberapa orang masih mempercayai bahwa urutan kelahiran mempunyai pengaruh terhadap karakter anak.

Namun, ada juga yang bilang bahwa ini hanya mitos. Jadi, boleh percaya, boleh tidak ya, Ma.

Anak Sulung
Seringkali anak pertama dianggap sebagai pemimpin dan mampu memecahkan persoalan serta memiliki kemampuan organisasi yang kuat. Mitos ini muncul karena anak pertama biasanya sering dilimpahi tanggung jawab untuk mengurus adik-adiknya.

Anak Tengah
Si Tengah disebut sebagai pembawa kedamaian. Ia memiliki kemampuan untuk negosiasi serta mudah bersosialisasi. Anak tengah cenderung terjepit di antara bayang-bayang kakak sulung dan adik bungsunya sehingga ia paling mungkin untuk pindah jauh dari rumah demi mencari identitas diri.

Anak Bungsu
Mitosnya, anak terakhir adalah yang paling kurang displin dibanding saudara-saudaranya. Mungkin itu disebabkan karena orangtua sudah lebih santai saat si bungsu lahir. Stereotip lainnya, anak terakhir dianggap manja, keras kepala, dan manipulatif.

Untuk mengasuh anak ke berapa pun, jangan biarkan mitos-mitos itu mengkotak-kotakkan anak-anak Anda. Bantu mereka untuk menjadi diri sendiri dan menjadi yang terbaik.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia