Manfaat Baca Novel Fiksi

Dalam kolomnya di BBC Culture, Hephzibah Anderson mengatakan bahwa membaca novel fiksi dapat ‘menyembuhkan’ mereka yang sedang menghadapi cobaan hidup. Membaca memang terbukti bermanfaat mengasah kemampuan berpikir analitis dan  membuat kita lebih memahami pola (kejadian, perilaku).
 
Bacaan fiksi secara khusus bahkan dapat meningkatkan keterampilan sosial serta kemampuan empati. Journal of Applied Social Psychology mempublikasikan sebuah penelitian yang menyimpulkan bahwa membaca Harry Potter membuat anak-anak muda di Inggris dan Italia bersikap lebih positif terhadap kelompok minoritas. Pada tahun 2013, para psikolog di New School for Social Research menemukan bahwa membaca sastra fiksi dapat meningkatkan kemampuan kita memahami emosi orang lain.
 
Pernahkan Anda merasa ‘tenggelam’ dalam sebuah cerita novel yang sangat menarik? Ketika selesai membacanya, rasanya kita mendapat inspirasi dari karakter-karakter di novel tersebut. Berdasarkan studi di Ohio State University, proses ini bisa benar-benar memengaruhi perilaku pembaca, lho. Dalam eksperimen mereka, partisipan penelitian yang terinspirasi oleh si karakter dalam bacaan fiksi yang berjuang demi mendapat hak pilih ternyata cenderung menggunakan hak pilihnya dalam pemilu.
 
Bukan berarti membaca novel fiksi akan mentransformasi diri Anda, tapi sebuah novel yang menarik dapat memberi inspirasi dan motivasi, cerita pendek bisa menghibur dan membangkitkan refleksi diri. Saat kita butuh refreshing, novel fiksi dapat membuat kita sejenak melupakan masalah hidup serta ‘masuk ke kehidupan lain’.
 
Fiksi mengizinkan kita melihat apa yang mungkin terjadi, melatih imajinasi dan moralitas kita sepanjang cerita. Mengikuti roda kehidupan karakter fiksi bahkan dapat membuka pikiran kita, menyadarkan kita akan masalah-masalah yang selama ini kita abaikan, memicu sebuah percakapan menarik dan mungkin melahirkan ide atau jalan keluar dari sebuah tantangan yang sedang kita hadapi.

 

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia