5 Kebiasaan Menyentuh Wajah yang Bikin Cepat Keriput



Anda mungkin sudah merawat wajah Anda dengan berbagai produk yang menghidrasi. Anda mungkin juga sudah mengaplikasikan produk anti aging saat ini. Itu semua Anda lakukan untuk menjaga stamina kulit agar tidak cepat keriput.
 
Akan tetapi, semua upaya itu akan jadi kurang optimal bila tidak dibarengi dengan mengubah kebiasaan buruk menyentuh wajah. Sebab kesalahan-kesalahan dalam menyentuh wajah tersebut akan berdampak pada kerutan permanen seiring waktu.
 
Apa saja kebiasaan yang harus Anda ubah?
 

1. Mengucek Mata
Bangun tidur, kucek mata. Ada rasa gatal, kucek mata. Mata lelah, kucek mata. Kelilipan, kucek mata juga. Hati-hati bila Anda masih terus melakukan kebiasaan ini. Sebab, kulit di sekitar mata adalah yang paling tipis dan halus.
 
Joshua Zeichner, direktur kosmetik dan penelitian klinis di Departemen Dermatologi Rumah Sakit Mount Sinai, New York, AS mengatakan bahwa gosokan yang agresif dapat menyebabkan kerusakan kolagen dari waktu ke waktu dan mendorong perkembangan kerutan dini. Kebiasaan ini juga dapat memperburuk munculnya lingkaran hitam di bawah mata.
 
Baca juga: 4 Bahan Makanan Penghasil Kolagen Alami
 
Anda bisa: Pejamkan mata dan tekan-tekan lembut serta perlahan menggunakan jari telunjuk yang sudah dibersihkan. Ingat, satu jari saja.
 

2. Menggosok Hidung
Menggosok memang menjadi refleks alami saat Anda merasa hidung gatal. Akan tetapi, sama seperti mengucek mata, menggosok hidung secara kasar dapat menyebabkan garis halus di sekitar hidung dan area atas bibir.
 
Selain itu, menggosok hidung dengan tangan yang belum tentu bersih dapat menyebarkan kuman dan bakteri sehingga menyebabkan jerawat.
 
Anda bisa: Lapisi jari telunjuk dengan tisu bersih dan perlahan tekan lembut area yang gatal saja.
 

3. Menarik Kencang Kulit Area Mata Saat Membersihkan Make Up
Menghapus riasan mata seperti eye shadow, eye liner, atau maskara yang membandel bisa jadi sangat menantang. Akan tetapi, jangan sampai Anda melakukan gerakan menarik kulit area mata secara kencang.
 
“Kulit kelopak mata itu halus, dan membuatnya trauma dengan penarikan berulang-ulang dapat menyebabkan garis-garis halus yang tidak diinginkan dari waktu ke waktu,” ujar Annie Chiu, dokter kulit di Los Angeles, AS.
 
Anda bisa: Gunakan produk khusus untuk menghapus riasan mata dan usap perlahan. Untuk menghilangkan eye liner, Anda bisa juga menggunakan cotton bud yang sudah ditetesi dengan eye remover dan usap perlahan di sepanjang garis mata. Setelah mencuci wajah, Anda disarankan untuk menggunakan krim mata.
 

4. Bertopang Dagu
Sering melakukan ini saat melamun, menunggu pelayan membungkus pesanan Anda, atau menunggu lingkaran loading di aplikasi menonton drama Korea Anda berhenti berputar? Kebiasaan ini dapat membuat kulit wajah yang tersentuh terkontaminasi kuman, bakteri, maupun minyak dari tangan Anda sehingga dapat menyebabkan jerawat.
 
Di samping itu, Dr. Rachel Nazarian, MD mengatakan bahwa bertopang dagu juga dapat menyebabkan kulit tertekan dan area yang melipat dapat menyebabkan garis halus.
 
Anda bisa: Tidak ada cara lain, alihkan refleks alami Anda untuk bertopang dagu dengan cara lain.
 

5. Mengoleskan Krim Mata
Bukan…, bukan Anda tak boleh memakai krim mata. Hanya saja, cara mengaplikasikannya sebaiknya bukan dioleskan karena tarikan di area tersebut dapat menyebabkan kulit menipis dan membuat garisan halus.
 
Anda bisa:  Mengetuk-ketukan jari atau taptap ke kelopak mata untuk menghindari kerutan.
 

Baca juga:
Hemat! Manfaatkan 7 Pelembap Kulit dari Bahan Dapur
Kulit Kering Karena Sering Cuci Tangan, Ketahui 8 Solusinya!
Cegah Stretchmarks Di Kulit Dengan 5 Bahan Alami Ini
 
 
LTF
FOTO: FREEPIK

 


Topic

#duniamama #perawatankecantikan #selfcare

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia