11 Tip Tetap Produktif Selama Kerja dari Rumah (Bagian 3): Mengendalikan Anak-anak


Nah, setelah semua pembagian tugas bersama suami diatur, Anda juga sudah membuat jadwal serta komitmen sendiri, bisakah Anda tetap menjalankan semua rencana itu tanpa gangguan si kecil? Beberapa langkah ini bisa dicoba:
 

8. Pakai Kata-kata yang Tepat

Saat Anda di rumah, si kecil mungkin berpikir bahwa Anda sedang libur dan ingin bermain seharian dengan Anda. Oleh karenanya, gunakan kalimat yang tepat untuk menjelaskan kondisi Anda padanya. Alih-alih menyebut “Mama libur,” sebaiknya katakan “Mama dan semua teman kantor Mama harus bekerja dari rumah untuk beberapa hari ke depan.” Ini akan membuatnya paham bahwa sekalipun Anda di rumah, masih ada tanggung jawab yang harus Anda kerjakan.
 

9. Buat Jadwal

Dr. Elif Durgel, psikolog dan pakar pengasuhan di Eindhoven, Belanda, mengatakan bahwa cara terbaik membuat anak kooperatif adalah dengan membuat jadwal. Sepakati jadwal kegiatan yang bisa ia lakukan dan tempelkan sejajar dengan jadwal Anda di tempat yang mudah dilihat, seperti pintu kulkas misalnya.
 

10. Perubahan Seminim Mungkin

Elif menyarankan, “Bila anak sudah sekolah, buat jadwal yang mirip dengan jadwal sekolah.” Perubahan seminim mungkin akan membuat mereka juga mengingat kewajibannya untuk belajar di rumah dan akan menjadi lebih mandiri.
 

11. Break 20 Menit

Untuk tetap mengisi keranjang perhatian anak-anak, Elif menyarankan agar Anda tetap memiliki waktu istirahat yang digunakan untuk quality time singkat bersama anak-anak. “Istirahat 20 menit baik untuk motivasi kerja Anda dan si kecil juga.
 
Semangat ya, Ma, kerja dari rumahnya! Semoga semuanya aman terkendali.
 
Baca juga:
7 Tip Mendampingi Anak Belajar di Rumah Selama Sekolah Ditutup
Energi Mama Bekerja
23 Ide Aktivitas Seru Agar Si Kecil Tak Bosan Selama #diRumahSaja
#YukdiRumahSaja, Siapa yang Wajib Tetap di Rumah?
Aturan Bekerja di Rumah
 
 
 
(LELA LATIFA)
FOTO: FREEPIK

 
 


Topic

#corona #coronavirus #covid19 #viruscorona

 





Video

Lindungi Anak dari Kejahatan Pedofilia


Polling

11 Tip Tetap Produktif Selama Kerja dari Rumah (Bagian 3): Mengendalikan Anak-anak

Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia