Ini Caranya Cari Sekolah Anak Dekat Rumah


Sekarang, orang tua tidak mau mepet-mepet lagi saat mencari sekolah untuk anak-anak mereka. Bahkan tak sedikit yang sudah mulai mengumpulkan data, survei, dan mengincar sekolah-sekolah pilihan 1 tahun sebelumnya. Berbagai informasi tentang sekolah dikumpulkan dari bermacam sumber, termasuk bertanya kepada teman atau orang tua lain. Untuk memudahkan orang tua mencari data sekolah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menghadirkan laman Sekolah Kita. Di laman tersebut, Anda akan menemukan daftar sekolah-sekolah di seluruh Indonesia, dengan profil, peta lokasi, dan perbandingan 213.085 sekolah tingkat dasar dan menengah di 514 kabupaten dan kota, baik negeri maupun swasta.

Selain dilengkapi dengan foto (sayang belum semua sekolah ada fotonya), terdapat juga informasi-informasi penting yang diperlukan orang tua saat memilih sekolah. Misalnya, jumlah siswa, jumlah kelas, akses internet, kantor dinas terdekat, dll. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Anies Baswedan, mengungkap, data yang terdapat di laman tersebut masih akan diperkaya terus, dengan masukan dari orang tua dan siswa, bahkan sampai informasi mengenai apakah toilet sekolah terawat atau tidak, diharapkan kelak bisa ditemukan di sini. Tentu saja, data di Sekolah Kita dilengkapi dengan informasi mengenai kualitas, hingga akreditasi sekolah.

Ingin mencoba, Ma? Coba klik laman http://sekolah.data.kemdikbud.go.id. Pilih ‘Sekolah Sekitar Kita’, lalu akan muncul boks yang meminta izin untuk mengecek lokasi Anda. Akan ada pilihan apakah Anda mencari sekolah di radius 3km, 5km, atau 10km. Setelah diklik, akan muncul beberapa pilihan sekolah. Jika Anda mengeklik salah satu pilihan, maka akan muncul profil sekolah tersebut. Informasi yang dimuat memang baru dasar saja. Anda perlu melakukan survei untuk melihat langsung kondisi sekolah dan meminta informasi kepada pihak sekolah. Boleh ajak anak saat survei, perhatikan bagaimana reaksinya terhadap setiap sekolah yang dia datangi, karena itu juga bisa menjadi informasi penting apakah dia akan nyaman di sekolah atau tidak.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia