Resolusi 2019 No. 1: Membersihkan Rumah



Tahun 2018 akan segera berakhir. Apakah Anda sudah membuat resolusi untuk tahun depan? Di antara sekian resolusi seperti promosi jabatan, mendapat penghargaan di kantor, keuangan yang stabil, menambah wawasan dalam mengasuh anak dengan mengikuti seminar parenting, atau bisa berlibur ke luar negeri bersama keluarga, ternyata ada hal lain yang sebetulnya sangat penting, yakni membersihkan rumah Anda!

 
Mengapa menjadi penting? Elizabeth Scott MS., wellness coach spesialis manajemen stres dari The American Institute of Stress mengatakan bahwa banyak orang kewalahan tinggal di rumah yang berantakan. “Rumah yang berantakan memperlihatkan kekacauan visual, seperti tumpukan buku atau tumpukan pakaian di mana-mana. Ini dapat memicu bagian otak yang berkaitan dengan stres. Kekacauan dapat membawa perasaan gelisah dan secara harfiah dapat menguras energi Anda,” ujarnya.
 
Masalah Waktu, Uang, dan Stres
Elizabeth mengatakan bahwa rumah yang berantakan dapat berdampak kepada manajemen waktu, uang, dan stres Anda. Bagaimana bisa begitu? Orang-orang yang tinggal di rumah yang berantakan sering menghabiskan waktu ekstra untuk mencari barang-barang yang terselip saat akan mulai beraktivitas seperti kunci mobil, dompet, dan lainnya. Ini akan membuat mereka terlambat untuk memulai aktivitas harian dan nantinya menjadi masalah.
 
Masalah tersebut dapat berpengaruh pada keuangan, misalnya saja Anda membutuhkan uang ekstra untuk menduplikasi kunci yang tak kunjung ketemu, atau harus membeli barang-barang baru karena yang lama ternyata rusak tertimpa tumpukan barang lainnya. Di samping itu, dengan nota yang berserakan, Anda akan kesulitan untuk mencatat pengeluaran bulanan Anda sehingga sering kali over limit.
 
Yang tak kalah penting, rumah yang berantakan juga dapat memicu stres Anda. Anda tidak akan dapat bersantai secara optimal di rumah. Bahkan Anda berangkat kerja pun dalam kondisi psikologis yang tidak baik karena pemandangan visual yang berantakan di rumah Anda.
 
Nah, bagaimana resolusi Anda yang lain bisa terpenuhi jika Anda bermasalah dengan waktu, uang, dan stres karena rumah berantakan? Mengingat membersihkan rumah ternyata berpengaruh banyak pada aspek-aspek penting di kehidupan Anda, maka membersihkan rumah layak dijadikan daftar pertama dalam resolusi Anda di tahun depan.
 
Anda bisa menggunakan strategi ‘6 Kardus’ berikut untuk mewujudkan resolusi membersihkan rumah:
 
Sediakan 6 Kardus
Sediakan 6 kardus yang berlabelkan ‘untuk disumbangkan’, ‘untuk dijual’, ‘untuk dibuang’, ‘untuk dipakai’, ‘untuk dirapikan’, dan ‘untuk disimpan’. Mendonasikan barang layak pakai yang sudah tidak Anda suka dapat mengurangi jumlah benda Anda. Apabila saat membersihkan rumah Anda menemukan benda dalam kondisi baik yang masih bernilai bila dijual, masukkan ke dalam kardus ‘untuk dijual’. Anda bisa menjualnya secara online atau garage sale untuk mendapatkan pemasukan ekstra. Belakangan banyak orang yang melakukan ini.
 
Sediakan Waktu Khusus
Berkomitmenlah untuk menyediakan waktu khusus di minggu-minggu awal tahun untuk mewujudkan resolusi menata rumah. Anda bisa mengalokasikan 1-2 minggu.
 
Mulai dari Ruangan per Ruangan
Bagi denah ruangan rumah Anda untuk menentukan teritori kerja. Anda bisa mulai dari kamar tidur terlebih dahulu. Pastikan Anda menyelesaikan satu ruangan sebelum berpindah ke ruangan yang lainnya.
 
Jangan Ragu untuk Jadi Minimalis
Gaya hidup minimalis kini menjadi tren di Jepang. Banyak orang Jepang menggunakan barang yang hanya dibutuhkan saja. Misal, mereka cukup punya dua piring dan dua gelas, atau baju secukupnya. Bila Anda ingin rumah jadi lebih rapi dan bersih, jangan ragu untuk menjadi minimalis. Masukkan benda yang sudah tidak Anda pakai dan tidak lagi Anda sukai ke dalam kardus ‘untuk dibuang’. Jangan selalu dibayangi dengan pikiran, nanti kalau butuh lagi, bagaimana ya?. Ini memang jadi pikiran yang menghantui saat sedang bersih-bersih rumah. Fokuslah pada kardus ‘untuk dipakai’ dan ‘untuk disimpan’ saja.
 
Prinsip 5 : 10 : 30 : 5
Anda bisa mengatur sendiri waktu Anda. Tidak perlu heboh harus menyelesaikan semua pekerjaan bersih-bersih dalam satu waktu sekaligus. Anda bisa berkomitmen menyediakan waktu selama 1 jam dalam sehari untuk bersih-bersih. Gunakan 5 menit untuk persiapan seperti menyalakan musik, menyiapkan lap basah, kemoceng, atau penyedot debu. 20 menit berikutnya untuk memilah-milah barang ke dalam kardus, 30 menit untuk membersihkan dan menata kembali. Gunakan 5 menit terakhir untuk mengecek kembali isi kardus dan meletakkan isi kardus ‘untuk dirapikan’ ke dalam mesin cuci bila memang isinya berupa pakaian.
 
Siapkan Ruang Penyimpanan
Setiap selesai membersihkan, periksa isi kardus ‘untuk disimpan’. Tata kembali isinya ke dalam ruang penyimpanan seperti rak yang sudah Anda siapkan. Susun berdasarkan kategori untuk mempermudah Anda.
 
Tentukan Hot Spot
Tentukan sudut di mana Anda meletakkan seluruh benda penting seperti kunci rumah dan pagar, serta kunci kendaraan. Ini untuk berjaga agar Anda selalu ingat untuk meletakkannya kembali di tempat yang sama.
 
Oke, segera ambil pensil dan buku catatan. Masukkan bersih-bersih rumah di daftar pertama resolusi Anda. Semangat!
 
 
Baca juga:
9 Tugas Rumah yang Bisa Dikerjakan Bersama Anak
7 Trik Menata Barang di Rumah
Resolusi Sehat Bersama Pasangan
Agar Resolusi Karier Tercapai
5 Cara Mudah Membersihkan Noda di Perlengkapan Rumah
 
 
 
(LELA LATIFA)
FOTO: FREEPIK
 
 
 

 

 

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia