Belajar Sains dari Rumah, Selamatkan Masa Depan Anak Indonesia



Sekelompok anak-anak terlihat antusias melihat satu kotak ajaib dibuka. Apakah itu? Ternyata itu adalah Lab in the Box, satu kotak berukuran cukup besar yang di dalamnya berisi bermacam peralatan eksperimen sains sederhana untuk anak-anak. Kotak itu juga bisa dipindah-pindahkan dan dibuka dengan mudah, bisa menjadi meja untuk melakukan eksperimen sains. Mereka juga tampak senang menyimak penjelasan seorang kakak tentang sains yang disampaikan dengan cara seru dan interaktif.
 
Ya, sains memang jadi jauh lebih menyenangkan lewat eksperimen dan cerita, bukan. Lalu, siapakah anak-anak itu? Mereka adalah anak-anak di bawah pengasuhan SOS Children’s Villages Indonesia (SOS).


 
Pandemi membawa dampak signifikan bagi anak-anak yang telah maupun berisiko kehilangan pengasuhan orang tuanya, terutama dari kalangan prasejahtera. Kesejahteraan, akses kesehatan dan pendidikan mereka tentu menjadi tantangan berat untuk mereka. Salah satu organisasi yang peduli akan kerentanan anak-anak ini adalah SOS Children’s Villages Indonesia (SOS). Gregor Hadi Nitihardjo, National Director SOS Children’s Villages Indonesia mengungkap, tantangan yang dihadapi anak-anak saat ini semakin beragam dan berat. “SOS Children’s Villages Indonesia sebagai organisasi nirlaba yang memberikan pengasuhan alternatif berbasis keluarga untuk anak-anak yang telah atau terancam kehilangan pengasuhan orang tua, memastikan tiap anak mendapatkan haknya untuk tumbuh dan mengembangkan diri menuju kemandirian. Kami memberi perhatian lebih terhadap pengasuhan berkualitas, akses pendidikan, dan jaminan kesehatan mereka,” papar Greg.
 


Tidak sendiri, kali ini SOS menggandeng Merck Family Foundation (MFF), sebuah Yayasan filantrofi yang didanai penuh oleh keluarga Merck. MFF memberikan bantuan pendidikan bagi anak-anak SOS senilai 105,600 Euro atau Rp 1,8 milliar rupiah. Bantuan dana ini diberikan selama dua tahun untuk memenuhi kebutuhan dasar, pemenuhan gizi dan kesehatan serta pengadaan sanitasi yang layak bagi anak-anak dan keluarga SOS di 8 lokasi di Indonesia. Karyawan Merck Indonesia akan terlibat sepenuhnya dalam kegiatan amal yang digelar secara sukarela.
 
“Kami memahami besarnya dampak dan tantangan yang dihadapi masyarakat global akibat pandemi COVID-19, yang mendorong solidaritas untuk membantu komunitas di seluruh dunia. Oleh karena itu, Dewan Pembina Merck Family Foundation mendukung program SOS di Indonesia sebagai bentuk inisiatif yang mempromosikan kesejahteraan anak dan keluarga di Indonesia, yang sejalan dengan aspirasi kami untuk memberikan hal baik dan berkontribusi kembali kepada masyarakat. Kami juga senang dengan keterlibatan karyawan Merck Indonesia dalam membantu kegiatan amal ini bersama SOS,” ujar Walter Huber, Managing Director Merck Family Foundation.
 


Salah satu contoh kegiatan sukarela ini termasuk program pendidikan kesehatan untuk keluarga dan program 'SPARK' yang bertujuan untuk menyulut semangat anak-anak terhadap dunia sains. Salah satu kegiatan SPARK adalah Lab in the Box tadi, yang memungkinkan anak-anak di SOS Children’s Villages Indonesia mencoba eksperimen sains secara langsung di rumah.
 
grc
(Foto utama: Freepik, Foto pendukung: dok. SOS Children Villages Indonesia)

 

 


Topic

#pembelajarantatapmuka #corona #coronavirus #viruscorona #covid19 #dirumahsaja #dirumahaja #belajardirumah #workfromhome #vaksin #vaksincovid19 #sinovac

 





Video

Lindungi Anak dari Kejahatan Pedofilia


Polling

Belajar Sains dari Rumah, Selamatkan Masa Depan Anak Indonesia

Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia